Bagaimana Cara Mendapatkan Uang dari Bitcoin? Ini Penjelasannya

Ada banyak cara mendapatkan uang dari Bitcoin. Namun kunci utamanya harus punya mata uang digital ini dulu. Barulah setelah itu menjadikannya aset. Apakah disimpan dalam waktu lama atau menjualnya pada periode tertentu.

Cryptocurrency seperti Bitcoin memang merupakan salah satu instrumen investasi yang sangat menarik. Potensi keuntungannya sangat besar dan berlipat ganda. Terutama jika melakukan investasi jangka panjang. Tidak heran banyak orang mulai berbondong-bondong membeli mata uang kripto ini.

6 Cara Mendapatkan Uang dari Bitcoin

Supaya bisa mendapatkan aset berharga berupa Bitcoin ada beberapa cara yang bisa ditempuh. Mulai dari yang sulit dan membutuhkan modal besar, hingga yang ringan dan tanpa modal sama sekali. Semakin besar modal, maka hasilnya memang relatif lebih banyak. Namun demikian, semua itu bisa disesuaikan dengan kemampuan.

Cara mendapatkan uang dari Bitcoin tentu saja dengan mulai menempuh berbagai cara memperoleh Bitcoin itu sendiri. Yuk simak apa saja.

1. Mining

Pertama yang bisa kita lakukan adalah dengan mining atau menambang Bitcoin. Ini adalah cara yang paling umum dalam menghasilkan cryptocurrency satu ini.

Bitcoin merupakan sebuah mata uang kripto yang dihasilkan dari pemecahan kode algoritma yang rumit. Kode ini mengarah kepada pembuatan blok supaya ditambahkan pada blockcain. Ketika penambang berhasil membuat blok baru, maka ia mendapatkan imbalan berupa Bitcoin.

Sayangnya, proses penambangan bukan hal yang mudah. Proses ini membutuhkan komputer yang memadai. Mulai dari CPU mining, GPU, ASIC, dan Cloud Mining. Hampir semuanya butuh modal yang relatif besar. Kisaran dana yang dibutuhkan yaitu Rp. 25 juta hingga Rp. 89 juta.

Baca Juga  4 Tempat Service Laptop ITC Fatmawati Terbaik dan Profesional

2. Mengikuti Pekerjaan Online

Jika investasi dan menambang termasuk memerlukan modal cukup besar, maka yang satu ini termasuk tanpa modal sama sekali. Kamu hanya perlu keahlian melakukan sebuah tugas online supaya memperoleh imbalan cryptocurrency.

Hanya saja, kamu tidak boleh membayangkan akan mendapat Bitcoin dengan nilai yang besar dalam waktu cepat. Imbalan sebuah pekerjaan online umumnya relatif kecil dan butuh waktu lama mengumpulkannya menjadi aset yang bernilai.

Salah satu contoh pekerjaan online adalah melihat iklan Bitcoin selama beberapa detik sesuai aturan dalam tugas. Jika berhasil memenuhi tugas ini, kamu mendapat imbalan.

3. Jadi Freelancer

Tidak semua pekerjaan freelance dibayar dengan uang. Ada juga yang membayar pekerja lepas dengan mata uang digital seperti Bitcoin. Misalnya website Moneo.io atau XbtFreelancer.com. Pekerjaan yang ditawarkan adalah menulis, desain grafis, dan skill lainnya.

4. Menjadi Bounty Hunter

Bounty Hunter adalah sebutan untuk pekerja lepas di situs Bitcointalk.org. Situs ini merupakan tempat diskusi tentang cryptocurrency, khususnya Bitcoin.

Selain diskusi, ada banyak tawaran kerja menulis atau membuat video. Kemudian mempostingnya di media online. Medianya bisa berupa blog, YouTube, atau media sosial seperti Facebook, Twitter, Reddit, dan lain-lain.

Tugas Bounty Hunter adalah mempromosikan perusahaan yang sedang menjalankan Initial Coin Offering (ICO). Jika hasil kerja kamu sesuai brief, maka kamu mendapatkan token baru hasil produksi mereka.

Meskipun tidak diberikan imbalan langsung berupa Bitcoin, tapi kamu mendapatkan koin digital lain yang bisa ditukarkan kepada Bitcoin di platform jual beli crypto. Ini adalah cara mendapatkan uang dari Bitcoin yang tergolong mudah dan tanpa modal.

Hanya saja, kamu perlu sedikit menguasai bahasa Inggris karena situs ini merupakan komunitas global.

Baca Juga  Cara Menyimpan Sayur di Kulkas dengan Wadah Agar Tahan Lama

5. Bug Bounty

Masih mirip dengan bounty hunter, bedanya bug bounty pekerjaannya adalah melakukan pengujian berbagai platform. Caranya dengan menemukan sebuah bug dan melaporkan hal tersebut kepada perusahaan yang bersangkutan.

Saat berhasil mengerjakannya, maka kamu dapat hadiah berupa Bitcoin maupun mata uang digital lainnya. Jika kamu punya ketertarikan dalam pekerjaan ini, bisa langsung coba, ya.

6. Investasi

Ada kesamaan antara investasi dengan membeli Bitcoin pada umumnya. Perbedaannya adalah kurun waktu hold atau penyimpanan aset. Trading biasanya hanya perlu waktu yang singkat. Sementara investasi perlu bertahun-tahun karena prinsipnya menyimpan sebuah value.

Nah, bagi kamu yang ingin mendapatkan profit yang tinggi, maka cara mendapatkan uang dari Bitcoin yang disarankan adalah dengan investasi. Simpan Bitcoin dalam waktu lama supaya bisa mendapatkan keuntungan tinggi saat harganya naik di kemudian hari.

Jika kamu ingin berinvestasi, bisa langsung menengok harga bitcoin hari ini rupiah supaya mulai bisa memantau pergerakan pasar. Kaji juga perkembangan harganya dalam periode terdekat seperti dalam satu bulan ini atau selama satu tahun ini supaya bisa mempelajarinya.

Namun, jika masih bingung untuk memulai investasi ataupun mendapatkan Bitcoin lewat penambangan, kamu bisa memanfaatkan Indodax Academy. Kanal ini memfasilitasi siapa saja yang ingin belajar tentang dunia crypto dari dasar hingga mahir. Kamu juga bisa membeli dan menjual Bitcoin maupun crypto lainnya di Indodax.com atau melalui mobile apps yang bisa diunduh lewat Play Store maupun App Store.  

Gimana, cara mendapatkan uang dari Bitcoin cukup mudah, bukan? Jika kamu punya modal yang memadai, bisa menambang Bitcoin dari sekarang atau merencanakannya untuk masa mendatang. Sedangkan jika terbatas dalam hal budget, bisa coba cara lainnya yang memanfaatkan keterampilan pada poin lainnya. Selamat mencoba.

Tinggalkan komentar