Donasi untuk korban kekerasan seksual di Indonesia – Di masyarakat yang menganut paham patriarki, perempuan banyak mendapatkan tindakan yang tidak mengenakan. Termasuk salah satunya adalah sasaran maraknya kekerasan seksual yang banyak dialami oleh perempuan.
Kasus kekerasan seksual pada perempuan terus bertambah dan bisa terjadi di mana saja termasuk dari keluarga dekat sendiri. Ada banyak sekali tindak yang bisa dikategorikan sebagai kekerasan seksual yang bisa mengancam baik secara mental maupun fisik perempuan.
Tidak hanya perempuan, salah satu pihak rentan yang mengalami kekerasan seksual adalah anak. Karena masih kecil dan tidak merdeka secara finansial, hal tersebut membuatnya lebih rentan menjadi bulan-bulanan dari kasus kekerasan seksual yang kerap terjadi bahkan juga dari pihak keluarga.
Donasi untuk Korban Kekerasan Seksual
Untuk membantu kaum perempuan dan anak yang rentang, salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan memberikan donasi safe house seperti yang ditawarkan oleh Wahana Visi Indonesia. Organisasi ini melihat kasus kekerasan seksual yang meningkatkan di masa pandemi dan banyak korbannya dialami oleh anak-anak.
Sehingga untuk mengatasi situasi tersebut, Wahana Visi Indonesia memberikan pelayanan untuk membuat Safe House atau rumah aman yang bisa digunakan untuk tempat tinggal korban yang mengalami kekerasan seksual.
Saat tinggal di Safe House tersebut, penyintas akan mendapatkan pendampingan sehingga tetap merasa aman dan bisa terlindungi dengan baik. Safe House WVI berada di Kabupaten Landak sebagai salah satu langkah untuk menanggulangi dan memberikan pertolongan pada anak-anak yang menjadi korban kekerasan seksual.
Bagi Anda yang ingin ikut andil dalam penyelamatan dan pendampingan dengan mereka, bisa membantunya lewat Wahana Visi Indonesia.
Tersedia fundraising yang dilakukan Wahana Visi Indonesia dengan kampanye Sahabat Tunas Muda X WVI. Kampanye ini bisa dimanfaatkan untuk membantu melindungi serta sebagai upaya untuk menghentikan kekerasan yang banyak menjadi yang paling rentan mengalami kekerasan seksual tersebut.
Berikan sumbangan sesuai dengan kemampuan di pagar kampanye Tunas Muda For Safe House Landak yang ada di Wahana Visi Indonesia, dan berikan kata kata donasi untuk memberikan harapan dari sumbangan yang diberikan pada anak korban kekerasan seksual tersebut.

Iim Rohimah adalah content writer yang meminati bidang bisnis kuliner. Minatnya ini datang dari hobi wisata kuliner, mengamati perkembangan bisnis, dan pengalaman bekerja di bidang ini.
Berkat pengalaman tersebut, ia memperoleh insight menarik, bahwa bidang usaha di ranah ini paling cepat berkembang dan banyak peminatnya. Oleh karena itu, menurutnya, akan sangat baik jika dapat terus belajar dan mengedukasi pembaca, khususnya pegiat Usaha, Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di bidang kuliner.