Apakah Sobat mencari masakan Timur Tengah yang cocok di lidah orang Indonesia? Bagi pecinta kuliner, mencari tempat makan tidak hanya yang menyajikan hidangan lezat, tetapi juga memanjakan mata dengan desain yang menarik. Nah, di tengah kawasan Gading Serpong, ada sebuah kafe yang menarik perhatian, yang mana kafe tersebut mengusung konsep ala Timur Tengah modern.
ZIBAA, sebuah kafe dengan nama yang terinspirasi dari bahasa Persia yang berarti “Cantik,” telah berhasil menciptakan pengalaman kuliner yang mengesankan lewat tampilan interiornya yang eye-catching dengan sajian makanan khas Timur Tengah yang menggugah selera.
ZIBAA, Kafe dengan Masakan Timur Tengah yang Estetik

Dari luar, ZIBAA mungkin terlihat seperti kafe Timur Tengah pada umumnya, tetapi begitu Sobat melangkah masuk, Sobat akan segera terpesona oleh keindahan tata ruangnya yang modern dan estetis. Kafe ini berhasil menciptakan pengalaman kuliner yang tak terlupakan melalui kombinasi desain yang mencerminkan keindahan dan warna-warni jalanan dari Mumbai hingga Istanbul.
Dekorasi yang dirancang dengan detail memperkaya pengalaman bersantap di ZIBAA. Mulai dari dinding hingga lantai, setiap elemen interior dipikirkan dengan matang. Motif Mandala khas India yang cantik menghiasi lantai, sementara pola geometri ala Persia memenuhi beberapa elemen ruangan. Hasilnya adalah sebuah tempat yang tidak hanya lezat untuk dinikmati kulinernya tetapi juga memanjakan mata. Setiap sudut di ZIBAA menjadi spot foto Instagrammable yang pastinya akan menjadi favorit para penggemar foto OOTD.
Oswald, sang pemilik ZIBAA, menekankan pentingnya desain hingga ke toilet. “Toilet pun kami perhatikan desainnya, ini yang membuat banyak sekali pengunjung suka berfoto di sini,” ungkapnya. Keseriusan dalam mendesain setiap bagian dari kafe ini menggarisbawahi komitmen ZIBAA untuk memberikan pengalaman bersantap yang tak hanya lezat tetapi juga memuaskan secara visual.
Penyajian Ragam Masakan Timur Tengah yang Spesial
Eits, tidak hanya mengandalkan estetika bangunan semata. Di sini juga terkenal dengan hidangan nasi biryani yang lezat, lho. Bahkan, kafe yang berlokasi di pusat Gading Serpong, dekat dengan Springs Boulevard ini juga sering masuk dalam list penyedia nasi biryani terbaik versi media kuliner ternama.
Menu ZIBAA menawarkan keberagaman cita rasa dari Persia, India, dan Mediterania. Para pengunjung dapat menjelajahi dunia kuliner Timur Tengah melalui sajian yang disuguhkan dengan penuh kelembutan dan kelezatan. Mulai dari hidangan klasik seperti hummus dan kebab hingga hidangan berat seperti biryani, ZIBAA memiliki sesuatu untuk dinikmati pecinta kuliner.
Sebagai sebuah perpaduan antara estetika yang menawan dan cita rasa yang otentik, ZIBAA memberikan pengalaman jelajah rasa yang lengkap dan memuaskan. Jadi, jika Sobat mencari destinasi kuliner Timur Tengah yang terbaik, ZIBAA di Gading Serpong adalah pilihan yang sempurna untuk menjelajahi kelezatan dan keindahan dari berbagai penjuru Timur Tengah.

Iim Rohimah adalah content writer yang meminati bidang bisnis kuliner. Minatnya ini datang dari hobi wisata kuliner, mengamati perkembangan bisnis, dan pengalaman bekerja di bidang ini.
Berkat pengalaman tersebut, ia memperoleh insight menarik, bahwa bidang usaha di ranah ini paling cepat berkembang dan banyak peminatnya. Oleh karena itu, menurutnya, akan sangat baik jika dapat terus belajar dan mengedukasi pembaca, khususnya pegiat Usaha, Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di bidang kuliner.