Menu nasi kotak mewah punya kelebihan dari berbagai aspek jika dibandingkan dengan yang biasa. Bahan baku yang digunakan merupakan pilihan terbaik, segar, dan umumnya lebih mahal.
Biasanya, penataan hidangan dalam kotak nasi ini juga dibuat lebih estetik. Setiap lauknya diatur dengan rapi dan menarik, sehingga meningkatkan selera makan.
Begitu juga dengan kemasan yang digunakan lebih elegan dan berkelas, mencerminkan kemewahan hidangan di dalamnya dan konsep acara.
Selain pilihan bahannya, biasanya nasi kotak mewah juga menawarkan variasi menu lebih memanjakan lidah. Pilihan hidangannya bisa berupa masakan tradisional atau mancanegara.
Kapan Menu Nasi Kotak Mewah Disajikan?
Nasi kotak dengan menu mewah umumnya dipesan untuk acara-acara yang ingin menghadirkan kesan istimewa dan berkelas, baik dalam segi rasa, suasana, maupun layanan.
Berikut beberapa contoh acara yang cocok untuk memesan nasi kotak mewah:
Acara Formal
Menu dengan harga lumayan pricy ini dapat menjadi pilihan tepat untuk menjamu klien, investor, atau rekanan bisnis dalam rapat penting.
Acara seminar atau workshop juga bisa menjamu pesertanya dengan menu ini sebagai hidangan makan siang atau makan malam.
Ada juga momen spesial pernikahan yang secara eksklusif menjamu tamu udangan dengan menu mewah dan berkelas. Biasanya, jika tamu undangan terbatas atau pesta pernikahannya yang memang sengaja dibuat dengan konsep mewah.
Sobat juga bisa menawarkan menu spesial ini pada acara peluncuran produk. Ini akan menjadi strategi branding yang positif pada tamu undangan.
Acara seperti ajang penghargaan juga bisa mengandalkan menu mewah ini sehingga terasa istimewa untuk para penerima penghargaan dan tamu undangan.
Acara Sosial
Selain acara formal di atas, Sobat juga bisa menyuguhkannya pada acara sosial. Misalnya ulang tahun, reuni, arisan, syukuran, dan acara keagamaan.
Meskipun biasanya menyajikan menu biasa, tapi tidak ada salahnya pada perayaan ulang tahun atau reuni juga menyuguhkan menu ini. Semua tergantung bagaimana konsep acara yang Sobat selenggarakan.
Oh ya, selain acara-acara di atas, nasi kotak mewah juga dapat dipesan untuk berbagai acara lainnya seperti gathering kantor, pelatihan, konferensi, dan pameran.
Contoh Menu Nasi Kotak Mewah

Nasi kotak mewah berisi menu lengkap. Mulai dari nasi, lauk, sayur, dan pelengkap dengan kualitas bahan yang lebih berkualitas dan rasa yang istimewa.
Pilihan nasinya bisa beragam seperti nasi putih, nasi uduk, liwet, hingga nasi kuning. Biasanya yang paling membedakannya dengan menu sederhana dan ekonomis ada di lauknya.
Menu mewah menawarkan aneka menu lauk dari bahan daging sapi, seafood, bahkan olahan ayam yang lebih unik. Misalnya steak sapi, salmon panggang, gurame bakar, dan sate ayam dengan sambal dan saus sepesial.
Sayurannya bisa lebih beragam atau menawarkan menu modern dan ada pilihan menu internasional. Ada kuah dan menu tumisan. Misalnya sup ayam jagung, sup bakso, tumis asparagus, brokoli, jamur, hingga salad buah dengan dressing yoghurt.
Pelengkap untuk menu nasi kotak mewah bisa menawarkan aneka sambal, kerupuk, dan buah segar yang beragam. Di antaranya sambal matah, sambal ulek, kerupuk udang, emping, buah anggur, potongan buah melon, semangka, bahkan buah strawberry.
Minuman untuk menu nasi kotak mewah juga bisa disajikan. Karena bukan prasmanan, biasanya disajikan dalam bentuk botol seperti teh manis, jus buah, dan air mineral.
Di antara contoh menu nasi kotak mewah tersebut bisa Sobat lihat di bawah ini.
1. Menu Khas Padang
Rendang daging sapi, kuah gulai sapi, perkedel kentang, rebusan daun singkong, sambal cabai ijo, nasi putih, teh manis, dan potongan buah melon.
2. Menu Gulai Kambing
Gulai kambing, tempe orek, sayur lodeh, sambal matah, nasi liwet Sunda, dan jus buah.
3. Menu Ikan
Pepes ikan nila, sambal terasi, urap sayur, emping, nasi uduk Betawi, air mineral, dan potongan semangka.
4. Menu Ayam
Ayam betutu, sambal goreng kentang ati, lalapan, kerupuk udang, sambal ulek, nasi putih, dan teh manis.
5. Menu Bento Box
Chicken katsu, onigiri, salad dressing, telur dadar gulung, air mineral botol, dan buah melon potong.
Harga nasi kotak mewah bervariasi tergantung pada isi menu dan kualitas bahan baku. Biasanya berkisar antara Rp 50.000 hingga Rp 150.000 per kotak.
Selain menu di atas, Sobat juga bisa sesuaikan dengan tema. Misalnya acara syukuran memesan nasi tumpeng mini. Bisa juga mengusung tema makanan lebih ringan seperti soto ayam.

Hal yang Perlu Dipertimbangkan Saat Memesan Nasi Kotak Mewah
Sebelum Sobat memesan menu nasi kotak mewah, ada beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan. Apa saja?
1. Budget
Hal pertama yang harus Sobat perhatikan adalah budget yang Sobat siapkan. Harga nasi kotak mewah bervariasi tergantung pada isi menu dan kualitas bahan baku.
Pastikan untuk memilih penyedia jasa catering yang sesuai dengan budget Sobat. Dengan begitu, memesan hidangan mewah akan lebih nyaman dan memuaskan.
2. Jumlah Tamu
Kedua, Sobat juga perlu memerkirakan jumlah tamu undangan dengan tepat untuk menentukan jumlah nasi kotak yang dibutuhkan.
Kadang, ada pemilik acara yang memang punya budget leluasa tapi ingin mengundang tamu dalam jumlah terbatas. Ini juga bisa memilih menu nasi kotak yang lebih mewah supaya tamu lebih terkesan dan senang.
3. Tema Acara
Tidak asal mewah, Sobat juga perlu menyesuaikan menu nasi kotak dengan tema acara agar lebih berkesan. Misalnya, acara syukuran atau selamatan bisa memesan numpeng mini dengan kemasan dan menu yang berkelas.
Baik menunya maupun acaranya tentu jadi lebih serasi dan mengesankan. Mialnya Sobat bisa pesan menu nasi kotak untuk selamatan seperti yang telah kami bahas sebelumnya.
4. Selera Tamu
Jangan lupa untuk mempertimbangkan selera tamu undangan saat memilih menu nasi kotak. Misalnya acara ulang tahun anak, tentu Sobat perlu memesan menu yang sesuai dengan selera anak.
Umumnya menu untuk anak lebih sederhana, porsi kecil, dan bumbu masakan yang lebih soft.
5. Jasa Catering
Pilihlah penyedia jasa catering yang terpercaya dan berpengalaman dalam membuat nasi kotak mewah yang berkualitas.
Sobat bisa temukan di daerah Sobat dengan mencari di marketplace, Google Maps, media sosial, atau menanyakan kepada orang terdekat.
Memesan nasi kotak mewah dapat menjadi solusi praktis dan berkesan untuk berbagai acara spesial Anda. Dengan memilih menu yang tepat dan penyedia jasa catering yang terpercaya, Anda dapat memberikan pengalaman kuliner yang istimewa bagi para tamu undangan.
Nasi kotak mewah merupakan pilihan ideal bagi Sobat yang ingin menikmati hidangan istimewa dalam momen spesial.
Perpaduan rasa lezat, tampilan eksklusif, dan layanan berkualitas menjadikannya pilihan tepat untuk acara penting seperti rapat, seminar, pernikahan, dan berbagai acara lainnya.
Yuk, update terus info seputar bisnis kuliner di Bisniskulinerku.com dan nantikan artikel kami selanjutnya tentang nasi kotak kekinian yang cocok untuk acara modern.
Jika ingin memasarkan bisnis, jangan ragu untuk menghubungi admin, ya.
Sumber:
https://shopee.co.id/list/Menu/Nasi%20Kotak/Mewah
https://www.idntimes.com/food/dining-guide/fina-wahibatun-nisa-1/menu-catering-nasi-kotak-mewah
https://id.my-best.com/138636

Iim Rohimah adalah content writer yang meminati bidang bisnis kuliner. Minatnya ini datang dari hobi wisata kuliner, mengamati perkembangan bisnis, dan pengalaman bekerja di bidang ini.
Berkat pengalaman tersebut, ia memperoleh insight menarik, bahwa bidang usaha di ranah ini paling cepat berkembang dan banyak peminatnya. Oleh karena itu, menurutnya, akan sangat baik jika dapat terus belajar dan mengedukasi pembaca, khususnya pegiat Usaha, Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di bidang kuliner.