5 Rekomendasi Game Memasak Online yang Ringan dan Mendidik

Halo Sobat Kuliner… Kali ini saya ingin memberikan rekomendasi game memasak online yang bisa Sobat lakukan bersama anak-anak di rumah. Permainnya ini sangat seru, mudah, banyak pilihannya, dan pastinya gratis.

Permainan memasak dapat menjadi pilihan menarik. Tidak hanya karena seseorang senang dengan makanan atau aktivitas menyajikan makanan dan minuman. Bahkan, ini semacam hiburan yang baik bagi orang yang sebenarnya tidak ingin bersentuhan dengan peralatan dapur secara nyata.

Bermain game online memasak tentunya tidak akan merasakan hawa panas dari kompor, berkeringat karena menyajikan kudapan selama berjam-jam sebagai juru masak, atau bahkan harus mencuci peralatan kotor di wastafel. Permainan ini murni untuk bersenang-senang dan latihan kecerdasan karena kagiatannya perlu siapkan bahan, menaruhnya di penggorengan atau teflon, matang, dan sajikan.

Tantangannya mungkin terletak pada target pencapaian game, perlu kecekatan, dan ketelitian dengan jenis dan jumlah pesanan pelanggan virtual.

Tidak heran, jika permainan memasak online memang memiliki banyak manfaat, terutama untuk anak-anak. Misalnya:

  1. Melatih kemampuan motoric.
  2. Meningkatkan kemampuan menyelesaikan masalah.
  3. Melatih kemampuan teamwork dan kepemimpinan.
  4. Meningkatkan fokus dan kemampuan berpikir.
  5. Membangun sifat optimis dan percaya diri dengan latihan terus-menerus.
  6. Mengenal warna dan nama bahan-bahan masakan.
  7. Melatih kreativitas dan imajinasi.
  8. Bahkan menjadi hiburan yang menyenangkan.

Bagaimana, apakah Sobat tertarik mencobanya?

5 Game Memasak Online yang Wajib Dicooba Bersama Anak-anak

Tidak hanya 5, sebenarnya ada banyak sekali game dengan beragam tema yang bisa Sobat pilih. Game tersebut dapat Sobat akses di website Mortgage Calculator Money Games. Selain game memasak, ada juga permainan lain seperti:

  1. Real Estate Gemes,
  2. Money Games,
  3. Cryptocurrency Games,
  4. Farming Simulation Games,
  5. Grocery Store Games,
  6. Restaurant Simulation Games,
  7. Business Simulation Games,
  8. Software Development Games,
  9. Office Politics Games,
  10. Environmental Games, dan
  11. Permainan Seru Lainnya.

Sebagai penggemar kuliner dan kegiatan memasak, saya sendiri suka dengan game memasak online yang ada di website ini. Ini 5 permainan yang sudah saya coba.

Oh ya, permainan ini hanya perlu akses browser saja, tanpa install aplikasi sama sekali.

Baca Juga  AZ Run! Live Games Buat Main Bareng Kreator Favorit GoPlay!

1. Cooking Street

game memasak online Cooking Street

Game memasak pertama yang terbilang menarik dan seru adalah Cooking Street. Meskipun terlihat sederhana dari segi desainnya, Cooking Street ini bisa membuat Sobat merasakan semangat saat memainkannya.

Sobat harus melayani pembeli dengan cepat dan menunya tepat. Menu yang ada di game ini hanya dua, yaitu steak dan jus buah mangga (saya sebut begitu karena warnanya kuning).

Namun, saya baru menyelesaikan 11 babak. Mungkin ada menu atau variasi lainnya jika terus dilanjutkan. Semakin naik level, maka racikannya semakin beragam. Begitu juga pelanggannya. Jika di babak awal hanya satu orang, maka selanjutnya jadi dua dalam satu sesi pelayanan.

Sobat harus cekatan dan mampu untuk bekerja secara multitasking. Di waktu yang sama harus menyiapkan dua panggangan daging, mengisi gelas dengan jus, dan tetap melihat apa yang pengunjung pesan. Apakah steak dengan daun selada, tomat, atau hanya daging panggang saja.

Ada pelanggan yang memesan makanan dan minuman, ada juga yang hanya membeli makanan atau minuman saja.

Hal yang menyenangkan adalah permainan ini diiringi musik yang atraktif sehingga meningkatkan semangat dan terasa lebih fun. Sobat bisa menggunakan smartphone ataupun laptop.

Kuncinya adalah cepat, tepat, dan ingatan yang baik. Penasaran bagaimana rasanya bermain Cooking Street? Klik di sini: https://www.mortgagecalculator.org/money-games/cooking-street/

2. Cooking Fever

game memasak online Cooking Fever

Masih mirip dengan Cooking Street, game Cooking Fever juga mempunyai cara dan sistem yang sama. Sobat harus menyajikan makanan yang dipesan oleh pelanggan.

Perbedaannya terletak pada menunya, yaitu burger, kentang goreng, dan minuman cola. Pelanggannya juga berupa anak-anak dengan gestur dan wajah yang menggemaskan. Setelah pesanan diberikan, mereka memberikan emoticon love, yummy, atau emoticon lainnya yang atraktif disertai suara tawa pendek yang lucu.

Backsound game Cooking Fever terasa lebih cute jika dibandingkan dengan Cooking Street. Cocok dengan temanya berupa pelaggan anak-anak.

Cara bermainnya sangat mudah. Cukup lihat apa yang dipesan pembeli. Jika burger dengan isian keju, maka panggang patty, taruh roti di atas meja, tunggu patty matang. Jika sudah matang, pindahkan ke roti. Klik jika sudah jadi. Burger langsung dibawa oleh pembeli.

Baca Juga  Game Online Memasak, Melatih Daya Ingat dan Wawasan Kuliner

Itu juga berlaku untuk burger dengan isian selada, tomat, atau keju. Tinggal tambahkan apa yang dipesan oleh pembeli.

Begitu juga jika pembeli memesan kentang goreng, klik stok kentang di bawah meja dan otomatis masuk ke dalam penggorengan. Tunggu hingga matang, otomatis akan tergeletak di meja. Klik untuk diberikan kepada pelanggan.

Penasaran bagaimana cara bermainnya? Klik di sini: https://www.mortgagecalculator.org/money-games/cooking-fever/

3. Pizza Cafe

game memasak online Pizza Cafe

Game memasak online satu ini diiringi alunan musik Italia yang khas sesuai dengan menunya. Apa yang pelanggan beli hanyalah menu pizza saja, tapi tantangannya ada pada pilihan topping yang beragam. Mulai dari daging sapi, sosis, ayam, paprika, onion, jamur, keju, dan lainnya.

Toppingnya bisa hanya daging sapi, hanya ayam, atau campuran beberapa topping. Sobat perlu jeli karena jika salah meramu, maka pizza akan menjadi hidangan yang tidak enak atau terbuang sia-sia. Wujud hidangannya biasanya gosong jika campuran bahannya salah. Huhu.. Begitu juga jika tidak ada yang memesan menu tersebut, maka hidangan akan hilang tanpa menghasilkan uang.

Tempat makannya berupa stall yang berjalan dan setiap pizza akan berjalan menuju pembelinya. Namun, Sobat bisa menggesernya jika ingin diberikan kepada pelanggan yang lebih dulu pesan.

Cara bermainnya mudah tapi menantang dalam hal ketelitian dan kecepatannya. Target setiap babak adalah mencapai nominal penghasilan tertentu dan pelanggan tidak dapat menunggu terlalu lama. Tapi juga tidak terlalu singkat.

Permainan ini langsung didatangi banyak pembeli sejak babak awal. Bahkan hampir semua kursi terisi penuh.

Jika stok bahan habis, Sobat bisa klik telepon berwarna pink tua yang ada di pojok kanan bawah. Di situ, Sobat bisa memperbaharui stok roti, keju, saus, dan semua toppingnya.

Mau coba? Silahkan klik di sini: https://www.mortgagecalculator.org/money-games/pizza-cafe/

4. Hidden Food

game online Hidden Food

Jika ingin memainkan game memasak online tapi dengan cara yang berbeda, Hidden Food adalah permainan yang bisa Sobat coba. Inti permainannya adalah mencari barang atau bahan yang tersembunyi di antara tumpukan yang ada di tengah area.

Target barang yang harus ditemukan ada di bagian atas layar. Misalnya teko, blender, atau bahan seperti jagung, paprika, dan lain-lain.

Baca Juga  AZ Run! Live Games Buat Main Bareng Kreator Favorit GoPlay!

Ada banyak level yang bisa dimainkan di sini. Semakin tinggi levelnya, maka semakin banyak barang yang harus ditemukan. Tumpukannya juga semakin banyak.

Inti dari permainan ini adalah menguji ketelitian dan konsentrasi. Permainan ini cocok untuk mengembalikan fokus saat sedang jenuh bekerja atau belajar.

Game satu ini sangat mudah dimengerti, bahkan untuk anak-anak. Namun, tentunya membutuhkan ketelitian. Silahkan coba di sini: https://www.mortgagecalculator.org/money-games/hidden-food/

5. Pizza Chief

Game online Pizza Chief

Meskipun tampak seperti permainan manajemen usaha pizza, sebenarnya permainan ini hanya memberikan tugas untuk menata topping pizza. Namun, dengan durasi waktu yang lumayan singkat.

Pizza Chief sangat cocok dimainkan oleh anak-anak untuk menguji kecepatan dan ketepatan. Semakin pas posisi toppingnya, maka nilai setiap pcs bahan toppingnya akan semakin tinggi.

Score bahan tertinggi yang pernah saya dapatkan adalah 150. Sedangkan yang terendah tentunya 0 karena posisi yang salah atau tidak dapat tepat waktu.

Cara bermainnya mudah. Cukup lihat contoh letak topping, lalu ambil setiap topping yang ada di atas meja, letakkan di lingkaran adonan pizza. Semakin cepat semakin baik. Namun, pastikan posisinya juga benar atau mendekati benar.

Pizza Chief cocok juga untuk orang dewasa yang ingin mengembalikan fokus atau sekedar hiburan.

Coba game nya di sini: https://www.mortgagecalculator.org/money-games/pizza-chief/

Penutup

Nah, itulah 5 game memasak online yang sudah saya coba di website Mortgage Calculator Money Games. Selain permainan itu, saya juga ingin mencoba tema lainnya karena jumlahnya yang banyak. Misalnya seperti Supermarket Numbers, Idle Pet Business, Hotdog Cart, Farm Town, Tap Supermarket, dan masih banyak lagi. Kalau Sobat ingin tahu lebih banyak pilihannya, silahkan cek di website Mortgage Calculator Money Games, ya. Have fun!

5 pemikiran pada “5 Rekomendasi Game Memasak Online yang Ringan dan Mendidik”

  1. Mortgage calculator ini seru banget loh kak iim. Aku di sini main kasir-kasiran. Seru dan bikin ketagihan. Ada juga main buat anak kayak main kembalian.. Kira-kira berapa kembalian kalo belanja sekian.. Edukatif sih menurut aku..

    Balas
  2. Saya tuh ga hobi masak tapi paling suka nonton video masak-memasak juga main game memasak…Menantang aja bebikinan tanpa merasa insecure dengan hasilnya haha..Mesti coba ih saya game-game memasak online di website Mortgage Calculator Money Games.

    Balas
  3. Saya selalu suka game masak-masak.
    Yang nomor satu di atas paling sering dimainkan.
    Sering main berdua sama anak.
    Yang game terakhir, kasi kasi topping ke makanan juga asik gamenya.

    Balas
  4. Kayaknya udah gak kehitung jumlah games memasak yang sudah pernah saya mainkan. Seru banget dan hilangin stres. Bahkan orang dewasa pun bisa kecanduan permainan ringan kayak gini.

    Balas
  5. Duh berasa nostalgia dulu suka banget main game ini. Sampai kadangg rebutan sama adikku hahaha.. aaah skrg ada versi onlinenyaa ya mbaa.
    Dulu inget banget kayak jadi mastercheff versi offline gitu wkwkwkw banyak2kin score

    Balas

Tinggalkan komentar